JATIMPOS.CO//KOTA KEDIRI - Bertempat di Ruang Joyoboyo Pemkot Kediri, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kediri menggelar Peningkatan Kapasitas 25 Keterampilan Kader Kesehatan se-Kota Kediri. Hari ini merupakan hari ketiga, kegiatan digelar dari tanggal 6 hingga 8 November 2025, Sabtu (8/11/2025).

Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk memastikan semua kader memiliki 25 kompetensi penting yang diperlukan dalam memberikan pelayanan kesehatan dasar di masyarakat, sesuai dengan program Kementerian Kesehatan.

Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya transformasi layanan kesehatan primer dengan fokus pada pendekatan siklus hidup (Integrasi Layanan Primer/ILP).

Para Kader mengikuti pelatihan sangat antusias karena dalam pelatihan ini para Keder mendapat tambahan pengetahuan dalam sistem pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Salah satu pelatihan yang dilakukan para Kader kepada balita berfokus pada keterampilan spesifik seperti penggunaan Buku KIA, penyuluhan ASI dan MPASI, pengukuran antropometri, dan pemantauan tumbuh kembang anak.

Selain itu, kader juga dilatih untuk menjelaskan imunisasi, mendeteksi tanda bahaya, dan memberikan stimulasi perkembangan sesuai dengan 25 keterampilan yang mencakup seluruh siklus kehidupan.

Disampaikan Plt. Kadinkes Kota Kediri, dr. Fahmi Adi Priyantoro, materi pelatihan mencakup lima bidang utama pelayanan kesehatan dasar di Posyandu, yaitu Kesehatan ibu dan anak (KIA), Gizi dan kesehatan masyarakat, Pencegahan penyakit dan kesehatan lingkungan, Pelayanan kesehatan dasar dan pengobatan tradisional, serta Manajemen posyandu dan penyuluhan kesehatan.

"Dengan pelatihan ini harapannya semua Kader Kesehatan menjadi agen perubahan yang handal di masyarakat dalam mendukung program-program kesehatan prioritas dan mewujudkan masyarakat yang lebih sehat secara mandiri," ucap dr. Fahmi. (priez)