JATIMPOS.CO/MADIUN - Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh pada tanggal 9 Februari 2020, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Madiun bekerjasama dengan Polres Madiun menggelar Focus Group Discussion (FGD) di Joglo Polres Madiun, Selasa (11/2/2020).
Kegiatan yang mengusung tema ' Sinergitas Polri dan Pers Perangi Hoax ' tersebut menghadirkan tiga narasumber sekaligus. Diantaranya, Ketua PWI Madiun Siswowidodo, Kapolres Madiun AKBP Ruruh Wicaksono, S.I.K., SH, MH dan Dosen Ilmu Komunikasi Fakultas ISIP Unmer Madiun Dr. Nunik Hariyani, S.Sos, M.A.
Sementara itu hadir sebagai peserta dalam kegiatan tersebut diantaranya para wartawan berbagai media massa di Madiun, jajaran Polres Madiun, dan para mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Madiun.
" Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional yang jatuh pada tanggal 9 Februari 2020 kemarin, " kata Kapolres Madiun, AKBP Ruruh Wicaksono.
Narasumber dan peserta sarasehan foto bersama usai kegiatan
--------------------------
Menurutnya, dalam rangka HPN tersebut Polres Madiun dan awak media bersinergi menyelenggarakan sarasehan untuk memerangi hoax.
" Jadi realitasnya sekarang ini berita bohong atau hoax cukup masif menimbulkan berbagai akibat yang banyak merugikan banyak pihak. Oleh karena itu kami dari Kepolisian dengan Media bersinergi bagaimana caranya kita memerangi hoax supaya tidak banyak lagi korban yang dirugikan akibat hoax, " jelasnya.
Kapolres Madiun juga berharap, momentum HPN ini hendaknya mengingatkan para awak media dan institusi pers agar menjadikan produk jurnalistik tetap menjadi acuan masyarakat dalam melawan hoax.
Sementara itu, Ketua PWI Madiun Siswowidodo mengatakan peran media massa, baik media daring, telivisi, radio, dan cetak, sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Hoax tidak hanya berupa tulisan maupun lisan, namun juga bisa berupa foto. Maka dari itu kita berharap dengan sinergi seperti ini bisa mengantisipasi dan memberantas hoax," kata Wartawan Foto LKBN Antara ini usai sarasehan. (jum).