JATIMPOS.CO/KABUPATEN BLITAR - Calon Bupati Blitar Drs H Rijanto, MM memberikan perhatian dan mendorong para pemuda melakukan aktivitas positif dan produktif sebagai kontribusi pada kemajuan bangsa ini.
Hal itu disampaikan Rijanto memaknai peringatan Sumpah Pemuda, di hadapan para generasi milenial di sebuah Cafe di Kabupaten Blitar, Sabtu (29/10/2020).
Menurut Rijanto, dukungan dari pemuda milenial sebagaimana peran pemuda agar generasi penerus bangsa ini memiliki kemampuan untuk membangun.
Ditambahkan, pemuda milenial harus bangkit dan bisa berdiri dimanapun ia berada dan mampu bersaing. "Pemuda sebagai lokomotif harus mampu menumbuhkan loyalitas dan mengembangkan ekonomi kreatif sebagai pembangunan berkelanjutan untuk Blitar Apik dan Kawantar," ujar calon bupati petahana itu.
Calon Bupati Blitar nomor urut 1 itu juga mengatakan, banyak cara yang bisa dilakukan para pemuda, salah satunya dengan memanfaatkan potensi usaha mikro kecil menengah (UMKM). Sektor ini banyak diminati dan bisa dikembangkan oleh generasi milenial.
"Melalui sektor UMKM ini saya berharap ke depan terbangun kemandirian ekonomi khususnya di wilayah Kabupaten Blitar," tandas Rijanto yang didampingi putra tercintanya Argo Wahyu Jati Kusumo.
Argo yang juga bertindak sebagai Ketua Tim Relawan Milenial, mengatakan kedepan ia bisa membuat program pemberdayaan bagi pemuda milenial dan mengembangkan ekonomi kreatif sesuai harapan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Blitar Rijanto - Marhaenis. (sk)