JATIMPOS.CO//MALANG- Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jatim menggelar “Rembug Desa Wisata” di Aliante Hotel Kota Malang, pada Rabu hingga Jum’at (4 – 6 Oktober 2023). Acara ini juga bertepatan dengan momen Peringati Hari Pariwisata Dunia.
Kegiatan diikuti oleh 60 (enam puluh) orang peserta yang terdiri dari unsur kelompok masyarakat, pengelola desa wisata dan Dinas yang membidangi Pariwisata dari Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Sumenep, Kabupaten Bondowoso, Kabupaten Blitar dan Kabupaten Sidoarjo.
“Rembug desa merupakan salah satu acara yang bertujuan untuk memberikan apresiasi terhadap desa-desa Pemenang ADWI 2022,” ujar Kadisbudpar Jatim Hudiyono saat membuka kegiatan.
Acara Rembug Desa ini juga lanjut Hudiyono, diharapkan dapat meningkatkan semangat dan konsisten bagi para desa – desa yang memiliki potensi luar biasa dengan cara meningkatkan kesadaran bersama, gotong royong dan memaksimalkan partisipasi masyarakat.
“Sebagai bentuk kolaborasi pentahelix, mari kita sepakat untuk berkomitmen dalam mendorong ekonomi Jawa Timur melalui desa wisata dan kampung wisata,” kata Kadisbudpar Jatim.
Apresiasi Pemenang ADWI
Ketua Panitia Penyelenggara, Susiati yang juga Kepala Bidang Destinasi Pariwisata Disbudpar Jatim melaporkan, pada kegiatan ini memberikan apresiasi untuk para Pemenang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) Tahun 2022.
Yakni : Desa Wisata Semen Kabupaten Blitar, Desa Wisata Keris Aeng Tong - Tong Kabupaten Sumenep, Desa Wisata Pandean Kabupaten Trenggalek dan Desa Wisata Tirta Agung Kabupaten Bondowoso.
Selain itu untuk memperkuat akses, memperluas jejaring kerja antar pokdarwis di dalam mengembangkan produk yang ada di desa wisata.
“Serta memberikan fasilitas kepada pengelola desa wisata berupa sertifikasi profesi pramuwisata supaya dapat meningkatkan profesionalitas dalam pelayanan, pemberian informasi dan story telling sehingga dapat meningkatkan daya saing dalam industri pariwisata,” ujarnya.
Narasumber pada kegiatan itu antara lain Bambang Setiawan, MM (LSP Pariwisata PHURI Nusantara) dengan materi Dasar-Dasar Strategi Kepemanduan Di Desa Wisata
PT. Odifa Jelajah Dunia dengan materi Strategi Kepemanduan Di Desa Wisata dan materi Pelayanan Prima, Andrian Wicaksono Annur dengan materi Pelatihan Kepemanduan Outbound. Selanjutnya Djalanin.Com dengan materi Paket Wisata Online. (yon)