JATIMPOS.CO//SAMPANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sampang melaksanakan penyortiran dan pelipatan puluhan ribu surat suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sampang pada Pilkada Serentak 2024. Proses sortir dan pelipatan ini dilakukan di GOR Indoor Sampang, Minggu (27/10/2024).

KPU Sampang menerima sebanyak 758.796 lembar surat suara, di mana 756.796 lembar akan didistribusikan ke 1.344 TPS, dan 2.000 lembar disiapkan sebagai cadangan.

Kegiatan penyortiran dan pelipatan ini melibatkan 74 tenaga kerja dari pihak ketiga dan ditargetkan rampung dalam tiga hari, mulai 27 hingga 29 Oktober.

"Kami optimis proses sortir dan lipat ini selesai dalam waktu tiga hari, rapat tanggal 29 Oktober 2024, karena kami menggunakan pihak ketiga yang profesional sehingga proses ini berjalan dengan lancar,". Kata Aliyanto ketua KPU Sampang di Gor Indoor Sampang.

Aliyanto juga menerangkan, sortir dan lipat ini merupakan tahapan penting guna memastikan seluruh surat suara dalam keadaan baik kwalitasnya sebelum hari pemungutan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024.

"Di setiap tahapan KPU Sampang berkomitmen selalu transparan demi proses kelancaran pesta demokrasi nanti, dan kami berharap masyarakat ikut berpartisipasi berperan aktif mendukung demi kelancaran pilkada serentak 2024,". Harapnya.

Dalam kegiatan sortir dan lipat tersebut, KPU Sampang menerapkan aturan bagi para pekerja sortir dan lipat membawa handphone saat melipat surat suara, dan di secara ketat oleh Bawaslu dan aparat kepolisian Polres Sampang.(dir)