JATIMPOS.CO/KOTA MADIUN - Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional 2025 yang jatuh pada 25 Januari 2025, Aston Madiun Hotel & Conference Center dan favehotel Madiun bersama komunitas Madiun Runners menggelar “NightRition : Run for National Nutrition Day" pada 22 Januari 2025.
Olahraga lari ini digelar karena saat ini semakin digemari sebagai bagian dari gaya hidup sehat yang relevan dengan kebutuhan masyarakat modern. Tren olahraga yang tak mengenal waktu ini juga menjadi simbol kekuatan kebersamaan dalam menjaga kesehatan dan kebugaran.
Marketing Communication Aston dan favehotel Madiun, Reynaldy Setyo Nugroho mengatakan, kegiatan lari malam mengelilingi Kota Madiun ini juga dipadukan dengan edukasi nutrisi untuk mendukung pola hidup sehat di tengah masyarakat.
“Melalui acara Night Rrition, kami ingin mengajak masyarakat lebih sadar akan pentingnya keseimbangan antara aktivitas fisik dan pola makan sehat. Kami sangat antusias menghadirkan event ini bersama Madiun Runners, karena kami percaya olahraga tidak hanya soal kompetisi, tapi juga kolaborasi dan inspirasi untuk hidup lebih sehat,” kata Reynaldy.
Sebelum acara lari malam ini dimulai, seluruh peserta juga menikmati sesi refreshment untuk mendukung hidrasi tubuh, serta sharing session bersama ahli nutrisi yang memberikan insight menarik terkait gizi seimbang di area Kedaton Garden, Lantai 3 Aston Madiun, pada pukul 19.00 WIB.
Selanjutnya, kegiatan ini ditutup dengan berbagai lomba yang mengasah pengetahuan tentang gizi serta pembagian doorprize yang menambah kemeriahan.
"Penyelenggara berharap kegiatan ini tak hanya memberikan pengalaman baru, tetapi juga membangun kesadaran akan pentingnya kesehatan, nutrisi, dan komunitas yang mendukung gaya hidup aktif," pungkasnya. (jum).